Kamis, 10 Juli 2008

sahur atau shalat

Kemarin lelah sekali, seharian penuh mengerjakan tugas TK. Apa lagi kalau bukan mendisplay ruangan yang sederhana menjadi ruangan yang bisa menghibur hatianak-anak dan membuat mereka betah di ruangan itu, paling minimal 2-3 jam.
Tadi pagi-pagi buta nura menghubungiku via HP lebih dari 13 kali. Tapi tidak kuangkat karena HP ada di kamarku sementara aku tidur di luar karena kondisi yang tidak memungkinkan aku tidur di kamar. Sekitar pukul 04.00 aku baru bangun dari tidurku yang nyenyak. Itu juga karena di dapur ada suara orang yang lagi masak "siapa yang masak malam-malam begini" pikirku dalam hati. Ternyata ummi yang masak dan saat kutengok jam di dinding jam menunjukkan pukul 04.00. Aku bergegas masuk kamar, dan kulihat HP ku ada 13 kali panggilan dari Nura. Ummi menhampiriku di kamar dan kukatakan aku ingin shaum hari ini.
"seperti hidup sendiri saja di rumah sendiri, kenapa tidak ngomong biar ummi bangunin lebih pagi?"kata ummi sedikit mengomeliku
Aku hanya tersenyum melihat ummi, padahal dalam hati aku berkata "mi' aku tidak ingin merepotkan ummi". Tapi begitulah ummiku...Aku sayang Ummi. Dan ini yang selalu membuat Nura cemburu........
Akupun sahur, sambil menelfon Nura.
Uti: "assalam.........maaf tadi aku tidur di luar"
Nura : "tidak apa2, hari ini puasa yah!!!!"
Uti :"iya nih lagi sahur"
Nura : "udah shalat belum"
Uti: "belum,makan dulu. Tapi kayanya waktunya ga cukup lagi"
Nura :"udah buru makan, kalau ga bisa lail witir aja"

Nura menutup telfon dan akupun mengerjakan shalat witir walau hanya satu raka'at. Betapa teman itu sangat penting. Seandainya Nura tidak mengingatkan mungkin aku tidak melaksanakannya karena pikirku sudah tidak cukup lagi.

1 komentar:

TEYU mengatakan...

ASSALAM...
kata nura juga apa? kalau ga yakin ga bisa melaksanakan di akhir waktu atau ga bisa bangun QL witirnya di awal saja ba'da shalat isya.
Hati-hati loooh kalau udah ada 1 kali bolong bakalan ada yang ke 2. dan ada yang ke 3-4-dan seterusnya. DAn jadilah meninggalkan kebiasaan itu. Pokoknya hindari yang ke 1 untuk hal yang satu ini.
Kalau udah gitu, sulit sekali mengembalikannya ke posisi semula. Pasti pernah merasakannya.